Hidup Sehat

MAKANAN SEHAT UNTUK POLA HIDUP VEGETARIAN
Vegetarian adalah sebutan bagi seseorang yang hanya makan tumbuhan dan tidak mengonsumsi segala jenis makanan yang berasal dari makhluk hidup seperti unggas dan daging-dagingan, tetapi masih mungkin mengonsumsi makanan yang berasal laut seperti ikan dan produk olahan hewan seperti susu, telur dan keju.

Istilah 'vegetarian' terbentuk pada tahun 1847. Awal mula digunakan secara formal tanggal 30 September 1847 oleh Joseph Brotherton dan yang lainnya, di kota Northwood Villa, Kent, Inggris. Pada tanggal itu pertemuan pengukuhan Vegetarian Society Inggris.

Istilah ini berasal dari kata vegetus (bahasa latin) memiliki arti segar, sehat, keseluruhan; (akan tetapi jangan dihubungkan dengan 'vegetable-arian' – sebuah mitos manusia yang diimajinasikan hidup semuanya dari sayur-sayuran tetapi tanpa biji-bijian, buat, kacang dan sebagainya)

Sebelum memasuki tahun 1847, orang-orang yang tidak makan daging secara umum dikenal sebagai 'Pythagorean' atau mengikuti sebuah 'Sistem Pythagorean', sesuai dengan Pythagoras 'vegetarian' yang berasal dari Yunani kuno.

Definisi/ maksud asli dari 'vegetarian' adalah tanpa atau dengan telur serta hasil ternak perah, dan definisi/ maksud ini masih digunakan oleh sebagian Vegetarian Society hingga saat ini. Kebanyakan nabatiwan berada di India tidak memasukkan menu telur ke diet mereka, seperti seluruh makanan yang berasal dari tanah Mediterania Klasik, contohnya Phythagoras.

Tetapi Di Indonesia secara tradisional suku-suku pada bangsa pelaut seperti Suku Bajau tidak terlalu banyak dan sering mengonsumsi daging dan suka mengonsumsi makanan laut dalam menu makanan mereka sehingga dapat dinyatakan menjalankan diet semi vegetarian.

Manfaat Gaya Hidup Sehat Ini
Berdasarkan penelitian di Amerika, para nabatiwan lebih sehat, lebih panjang umur dan awet muda. Mereka semua terhindar dari serangan penyakit jantung. Penelitian lain menunjukkan bahwa serat pada  sayur serta buah sangat berguna bagi kesehatan yang mengakibatkan populernya vegetarianisme pada dunia. Diet vegetarian sudah menunjukkan efek dalam menurunkan tekanan darah pada pasien hipertensi dan mencegah terjadinya hipertensi bagi orang normal. Ada juga Penelitian yang menunjukkan wanita vegetarian yang sudah memasuki menopause akan berkurang resiko terkena penyakit jantung dan kanker endometrium bila dibanding wanita-wanita dengan diet normal. Masakan Vegetarian adalah jenis-jenis masakan yang memakai bahan nabati atau non hewani yang tidak memakai daging sebagai bahan masakannya.

Berikut ada beberapa jenis makanan vegetarian yang dapat meningkatkan stamina :
1. Pisang
Pisang mempunyai kandungan serat serta fruktosa (gula alami yang di miliki oleh buah). Mengkonsumsi pisang bisa memberikan stamina dan energi dalam jangka panjang.

2. Air Putih
Jika tubuh tidak terhidrasi, seseorang tidak bisa merasa energik. Air putih sangat berperan penting untuk menghapus seluruh racun dari tubuh sehingga mencoba dan minum air secukupnya.

3. Anggur Merah
(buah yang masih segar)
Anggur Merahmempunyai banyak kandungan gula alami yang bisa diubah menjadi energi secara langsung. Anggur mengandung bahan kimia yang disebut resveratol bisa membantu untuk membangun stamina seseorang dalam jangka panjang.

4. Kopi
atau kafein
Kopi atau makan yang mengandung kafein adalah stimulan yang instan. Ini memberikan energi otak dan merasa waspada setelah minum secangkir kopi atau sejenisnya. Sementara kafein dalam jumlah yang besar dapat berbahaya.

5. Sayuran Hijau
Sayuran yang memiliki daun hijau kaya akan serat dan kaya akan vitamin C. Serat membuat kenyang serta Vitamin C adalah energi meningkatkan nutrisi.

6. Jeruk
Buah jeruk sangat besar untuk tingkat energi karena jeruk membersihkan tubuh dari berbagai racun dan meningkatkan imunitas. Segelas jus jeruk di setiap hari akan membuat rasa energik dalam melakukan aktifitas.
Polahidup.com menyarankan untuk mengkonsumsi buah-buahan di daerah masing-masing walau bentuknya tak semenarik buah-buahan ekspor. Karna ditakutkan dengan bentuk yang indah terdapat banyak zat-zat yang berbahaya bagi tubuh. 
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan daftar disini untuk berlangganan gratis melalui email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di See Look Book GRATIS 100%

0 komentar:

Posting Komentar

 
Pola Hidup Sehat © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top