Pada masa saat ini kacamata bukan hanya untuk kebutuhan baca atau tulis, tetapi pada masa sekarang kacamata sudah beralih fungsi menjadi tren untuk tampil kren dan gaya. Pada saat ini kacamata bermacam-macam bentuk dan membuat kita bingung untuk menyesuaikannya pada bentuk wajah. kebanyakan dari kita salah dalam memilih kacamata membuat penampilan kita kurang enak di lihat. ini adalah tips agar tampil kren dan gaya menggunakan kacamata sesuai dengan bentuk wajah:
1. Wajah Bundar
Bbagi yang memiliki wajah bundar, sebaiknya memilih kacamata yang berbentuk persegi agar wajah terlihat lebih berdimensi dan lebih panjang. apabilah memilih kacamata berbentuk bulat akan membuat wajah lebih terlihat bundar.
2. Wajah Persegi
Bagi seorang yang memiliki wajah persegi dengan rahang yang kuat atau lebar pilih kacamata yang berbentuk bulat atau oval agar rahang tidak begitu terlihat. janggan menggunakan kacamata persegi karna akan memperjelas bentuk rahang anda.
3. Wajah Hati
ketika kita memiliki wajah berbentuk hati gunakan kacamata yang berbingkai ramping karna sangat cocok bagi wajah yang berbentuk hati. Bahkan kacamata yang memiliki bingkai yang ramping cocok untuk digunakan.
4. Wajah Segitiga
Wajah segitiga memiliki bagian dahi yang sempit namun melebar pada daerah rahang dan pipi. karna rahang dan pipi yang sedikit lebar pilihla kacamata yang memiliki pinggiran yang tebal serta melebar ke atas. Pastikan bentuk kacamata Anda dapat menyeimbangkan sisi atas wajah dengan bawah.
5. Wajah Lonjong/Panjang
Pemilik wajah lonjong atau biasa disebut wajah panjang, biasanya memiliki garis pipi yang lurus dan lebih panjang dari lebar wajah. Pilihlah kacamata tebal berbentuk kotak yang melebar kesamping untuk menguatkan karakter wajah anda.
6. Wajah Oval
Wajah Oval atau lebih terkenal dengan wajah berbentuk bulat telur adalah wajab yang indah. bersyukurlah bagi seseorang yang mempunyai wajah seperti ini karna cocok dalam menggunakan kacamata berbentuk apa pun.
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan
daftar disini untuk berlangganan gratis melalui email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di See Look Book GRATIS 100%
0 komentar:
Posting Komentar