Hidup Sehat

Tips awet muda untuk menghindari proses penuaan bukanlah hal yang mustahil walaupun penuaan terjadi dengan alami, bukan berarti Anda tidak bisa berbuat apa-apa untuk menghindarinya dan merawat kulit agar awet muda, cantik dan sehat selalu. Dan hal tersebut tidaklah sulit dan mahal, Caranya adalah melakukan pola hidup sehat dan cermat dalam memilih makanan yang akan anda konsumsi.
Agar awet muda jangan mengkonsumsi asal-asalan sekadar untuk kenyang dan mengisi perut, tanpa memikirkan efek pada tubuh. Prinsip sebenarnya adalah makan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi dan gizi tubuh. Maka pilihlah makanan yang sesuai untuk memenuhi kebutuhan tubuh.
25 Tips Agar Awet Muda Alami
Tips agar awet muda Alami
Memang tak ada Satu orang pun yang dapat mengurangi pertambahan usia. Namun, para dokter terus meneliti dan menemukan tindakan yang bisa dilakukan untuk memfokuskan pada usia psikologis dan usia biologis. Usia psikologis adalah pengalaman subjektif tentang seberapa tua anda menurut anda sendiri. Dan usia biologis Agar Awet Muda dapat ditentukan dengan beberapa faktor:
1. Tekanan darah
2. Jumlah lemak dalam tubuh
3. Batas indra pendengaran dan indra penglihatan
4. Hormon
5. Kepadatan tulang
7. Ketebalan kulit
8. Tingkat kolesterol
9. Kemampuan gerak

Cara Awet Muda Alami
Lakukan tips agar awet muda dibawah ini dan Anda dapat memutarbalikkan waktu:
1. Hilangkan mitos menjadi tua berarti menjadi Jelek atau tak berguna
Para ilmuwan mengutarakan pendapatnya: semakin mempercayai persepsi bahwa semakin bertambah usia maka ketajaman akan berkurang, maka hal itu akan benar-benar akan terjadi.

2. Bersihkan Gigi Rutin
Penelitian menunjukkan antara penyakit periodontitis dan penyakit cardiovascular. Sebuah penelitian menunjukkan laki-laki di bawah 50 tahun yang berpenyakit periodontal mempunyai peluang 2,6 kali lebih besar meninggal di usia muda dan peluang 3 kali lipat untuk meninggal terkena penyakit jantung dibandingkan pria yang mempunyai gigi sehat. Karena penyebab utama penyakit periodontitis adalah kebersihan gigi yang tidak baik dengan menyikat gigi rutin setiap hari menggunakan benang gigi dan memeriksakan diri ke dokter gigi rutin dapat mengurangi kemungkinan terkena penyakit ini.

3. Cara Awet Muda Alami Dengan Bersikap dan Berpikir positif
Kondisi emosi yang positif pada usia dini akan membantu untuk menghilangkan rasa cemas dan memperpanjang usia. Faktanya, sikap seseorang dengan kesehatan fisik dan mental memiliki hubungan yang saling berkaitan.

4. Berolahraga
Orang yang melakukan olahraga secara rutin memiliki kesehatan jantung yang lebih baik daripada orang yang tidak melakukan olahraga. Olahraga yang terbaik yang disarankan oleh Rasulullah adalah: Berenang, berkuda, memanah dan bermain pedang. Anda bisa melakukan ke empat aktifitas tadi atau menggantinya dengan olaharaga pada saat ini seperti (tetap melakukan renang), bersepeda, olahraga lari, (tetap memanah) dan bermain dowbel stik / toyya.

5. Hindari stres
Penelitian menunjukkan 60 – 90 persen seseorang yang berkunjung ke psikiatris selalu berhubungan dengan stress. Stress sangat berrhubungan dengan kondisi badan mulai dari flu sampai ke penyakit kanker (diantaranya: Gangguan jantung, darah tinggi, depresi, gangguan pada kesuburan dan diabetes) semua penyakit ini bisa disebabkan stress. Untuk meningkatkan kesehatan dan hidup lebih lama harus mengurangi kemungkinan dan menghindari terjadinya stres.

6. Meditasi
Orang yang melakukan meditasi mempunyai tingkat hormon stress seperti hormon cortisol dan hormon adrenalin yang jauh lebih rendah, dan mekanisme adaptasi pun cenderung lebih kuat dibandingkan pada orang biasanya. Meditasi bisa kita lakukan dengan shalat yang khusu’ dan berzikir kepada Allah SWT dimanapun dan kapanpun (ketika kita bisa berzikir di keramaian berarti tingkat konsentrasi telah tinggi dan ini akan membuat anda lebih tenang).

7. Pertahankan kesehatan kulit
Tips satu ini tidak membuat anda untuk hidup lebih lama, tetapi tidak ada salahnya jika selalu berusaha tampil sebaik mungkin. Mengkonsumsi wortel bisa membantu menjaga kesimbangan pH pada permukaan kulit dan sedikit meningkatkan keasman kulit. Dan keasaman pada kulit akan membantu untuk menyingkirkan bakteri jahat yang hinggap di kulit. Dan Coklat membantu memperbaiki tekstur, kadar air, ketebalan dan melancarkan aliran darah ke kulit.

8. Makan makanan yang mengandung anti oksidan
Antioksidan adalah makanan anti penuaan dan sumber antioksidan yang paling enak adalah blueberry (menurut saya). Namun Semua makanan yang berwarna gelap mempunyai zat antisoksidan yang melindungi anda. Makanan anti penuaan lain: tomat, brokoli, dan lain-lain.

9. Makanlah banyak serat
Salah satu kunci awet muda adalah menjaga kesehatan pencernaan untuk menjaganya seseorang memerlukan 25 grm serat/hari.

10. Cukup tidur
Tidur yang cukup adalah tidur yang  + 6 – 8 jam setiap harinya. Seperti yang dicontohkan oleh Pola Hidup Nabi Muhammad SAW tidur setelah isa dan bangun 1/3 malam.

11. Asahlah terus otak anda
Untuk mengasah otak kita dapat menghafal al-Qur’an (surat-surat pendek) dan mengaji / membaca Qur’an setelah subhu dan maghrib + 1 juz / hari. Bisa juga dengan membaca buku.

12. Berhenti merokok
Sudah menjadi rahasia umum bahwa tidak ada orang tua yang merokok karna orang yang melakukan aktivtas ini meninggal di usia muda.

13. Mengkonsumsi Buah-Buahan
Memakan buah-buahan dapat melengkapi nutrisi dan gizi yang dibutuhkan oleh tubuh kita, karna semakin tua nutrisi dan gizi semakin sulit di serap oleh tubuh secara sempurna.

14. Dapatkan cinta dan kasih sayang
Tips awet muda berikutnya dengan sealing memberikan cinta san kasih sayang. Untuk mendapatkan cinta dan kasih sayang Anda harus memulai memberikan kasih sayang kepada orang lain. Karena untuk di cintai kita harus mencintai. Dan ajarilah cinta kepada anak-anak anda agar ketika anda telah lanjut usia akan mendapatkan cinta dari mereka.

15. Berjemur di pagi hari
Banyak orang mengabaikan berjemur di pagi hari padahal matahari memberikan kesehatan pada kulit, sinar matahari pagi memberikan vitamin D yang dibutuhkan oleh kulit. (lakukan dari jam 6 – 7 pagi) sesuai dengan kondisi daerah anda.

Makanan untuk Awet Muda
16. Wortel,
Mengandung: betakroten
Fungsi wortel: melindungi kulit dari sinar matahari
17. Paprika merah
Kandungan : betakaroten & vitamin C
Fungsinya: untuk pembentukan kolagen yang alami akan mengencangkan kulit
18. Stroberi
Kandungan : vitamin C & asam elagik
Fungsinya: asam elagik mengurangi kerusakan DNA (Deoxyribonucleic acid) yang memicu kerutan pada kulit.
19. Anggur
Kandungan : anthocyanins
Fungsinya: mencegah vena melilit, pembentukan kolagen dan menguatkan pembuluh darah yang menyebarkan oksigen dan nutrisi serta membuang racun dari dalam tubuh.
20. Cara Awet Muda Alami Mengkonsumsi Bawang bombay
Kandungan : flavonoids & diallyl sulfide
Fungsi    : antioksidan pelindung DNA, anti peradangan dan alergi
21. Alpokad
Kandungan : vitamin E
Fungsinya: memerangi radikal bebas, pembentukan sel kulit baru, menguatkan jaringan kolagen dan mengurangi risiko kanker kulit.
22. Minyak zaitun (extra virgin oil)
Mengandung: lemak tak jenuh tunggal (asam oleat)
Fungsinya: anti peradangan, menjaga kelenturan pada kulit (terutama kulit kering)
23. Ikan
Kandungan : protein organik & omega 3
Fungsinya: menjaga tonus otot untuk menjaga kelenturan kulit dan Omega 3 berfungsi 'menenangkan' kulit Anda yang meradang.
24. Apel
Kandungan : plavanoid
Fungsinya: antioksidan, pelindung tubuh dari serangan penyakit kanker paru-paru dan usus. Zat tersebut bisa melawan kolesterol jahat serta meningkatkan kolesterol baik di dalam tubuh.
25. Kentang
Mengandung: mineral natrium yang kadar alkalin tinggi
Fungsinya: memperbaiki aktivitas hati Anda sehingga jaringannya menjadi elastis dan otot menjadi lebih lentur.
Semoga tulisan ini, memberikan anda inspirasi untuk hidup sehat dan menjaga gaya hidup anda dengan Tips Awet Muda yang kami berikan.
Judul: 25 Tips agar awet muda Alami

Penulis: Heni Agustina 
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan daftar disini untuk berlangganan gratis melalui email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di See Look Book GRATIS 100%

0 komentar:

Posting Komentar

 
Pola Hidup Sehat © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top